Waktu berlalu begitu cepat..
Setelah selesai menyambut kedatangan tahun 2022, kita pun masuk ke masa-masa menegangkan bagi sebagian besar pelajar yang tengah menempuh pendidikannya di Taiwan! ?
Apakah itu? Betul sekali! Saat ini adalah penghujung semester, merupakan saat-saat di mana kita harus lebih semangat lagi dalam mengerjakan tugas-tugas yang selalu datang silih berganti tiada henti, dan juga masa-masa untuk kita harus lebih semangat lagi dalam menghadapi rasa malas yang semakin membuas! Karena lancar atau tidaknya kita dalam menyelesaikan jenjang pendidikan di Taiwan, semuanya tergantung pada diri sendiri.
Sekolah/Kuliah tinggal beberapa minggu lagi, pada saat bersamaan liburan musim dingin dan imlek juga semakin mendekat... ?
Mimin hanya bisa bilang, "Semangaaaat ya bagi teman-teman yang tengah berada di penghujung semester"!!!??
***Jikalau ada teman-teman RTISI yang ingin berbagi cerita-cerita saat melalui UAS di Taiwan (baik itu buat tugas, laporan, hingga ujian, dll), yuk bagikan cerita dan pengalamannya ke Mimin! Bisa dikirim lewat inbox Facebook/Instagram, atau boleh juga dikirim ke email Mimin ([email protected]) ??