close
RTISISegera unduh Aplikasi ini
Mulai
:::

Jalur Kereta Api Terindah di Taiwan, Stasiun Duoliang Taitung

  • 31 May, 2020
Kedai RTISI
Jalur Kereta Api Terindah di Taiwan, Stasiun Duoliang Taitung

(Taiwan, ROC) --- Stasiun kereta api Duoliang yang terletak di kawasan Taitung ini, dianggap sebagai stasiun kereta api terindah di Taiwan. Setelah menjalani proyek elektrifikasi yang memakan waktu 3 tahun, kini stasiun Duoliang memiliki jalur rel yang baru. Jalur rel stasiun Dongliang yang memiliki panjang 2,7 kilometer tersebut dibangun di atas ketinggian dengan dikelilingi panorama alam memukau. Tidak sedikit para wisatawan yang memuji keindahannya.

Kepala Divisi Teknik TRA Kawasan Timur Taiwan, Liao Ming-cheng (廖明誠) mengatakan, “Lebar jalur kami telah sesuai dengan standar elektifikasi. Desain dan kemampuan beban yang dirancang juga telah sesuai dengan kebutuhan standar kecepatan di masa mendatang.”

Berkunjung ke kawasan timur Taiwan, rasanya belum lengkap jika tidak mendatangi stasiun Duoliang yang disebut-sebut sebagai stasiun kereta api terindah di Taiwan tersebut. Melalui jalur kereta api baru ini, para warga dapat menikmati panorama memukau yang dikelilingi barisan pegunungan dan Samudra Pasifik.

Penyiar

Komentar